Tembus Batas dengan Lemparan Akurat: Ade Irwandi Raih Juara 2 di Ajang PKM-U Meski Minim Fasilitas

Padang - Ade Irwandi yang merupakan salah satu mahasiswa aktif program studi Pengembangan Masyarakat Islam berhasil meraih juara 2 dalam ajang lomba lempar pisau pada Pekan Kreatifitas Mahasiswa Universitas (PKM-U) yang telah dilaksanakan pada 1 Mei 2025.
Pekan Kreatifitas Mahasiswa Universitas merupakan ajang lomba yang diadakan oleh Universitas, dimana dalam kegiatan ini diadakan berbagai perlombaan baik itu dibidang olahraga, seni, religius ataupun karya ilmiah dan diikuti oleh mahasiswa dan mahasiswi se-Universitas.
Ade Irwandi yang merupakan salah satu peserta dari cabang lomba lempar pisau berhasil mencapai kemenangannya dan meraih juara 2. Lomba kali ini merupakan lomba yang kedua kalinya diikuti oleh Ade yang dimana pada lomba tahun sebelumnya sudah meraih juara 3.
Peningkatan prestasi tersebut tidak terlepas dari usaha yang dilakukannya. Dibalik setiap pencapaian tersebut tentunya ada persiapan yang matang. Namun, pada tahun ini melihat jumlah partisipasi yang begitu besar mengharuskan Ade untuk lebih mempersiapkan diri, meskipun untuk persiapan latihan yang kurang karena terkendala dengan fasilitas yang berada di Kampus 2.
" Kendala dalam persiapan cuman sarana, karena buat persiapan alat seperti pisau dan target juga butuh modal yang besar, dan kalo di kampus itu jauh ke Kampus 2 untuk pergi latihan dari Kampus 3 Sungai Bangek." begitu ujarnya. Meskipun terbatas dengan fasilitas, Ade berusaha mencari solusi, "Solusi yang saya lakukan itu menonton teknik dasar cara melempar pisau, dan terkadang mencoba melempar sendal untuk melatih akurat, walaupun berat sendal itu berbeda dengan pisau, tapi saya mencoba insting untuk tepat sasaran" jelasnya.
Prestasi ini juga membuat semangat dan harapannya semakin tinggi untuk lanjut ke ajang yang lebih besar. (Selvina Armanza)